Suara Lantang Shin Tae Yong, Sebut Bakal Bungkam Vietnam
Pelatih Timnas Indonesia U23, Shin Tae Yong mengeluarkan suara lantang dengan mengatakan bakal membungkam Vietnam. (foto: PSSI)
Pelatih Timnas Indonesia U23, Shin Tae Yong mengeluarkan suara lantang dengan mengatakan bakal membungkam Vietnam.
Hal tersebut dilontarkan oleh Shin Tae Yong saat melakukan wawancara khusus dengan media Korea Selatan, Chosun, yang dipublikasikan pada Kamis (14/4).
Semua berawal saat Shin Tae Yong ditanya perihal pertemuannya dengan pelatih ternama asal Korea Selatan di Vietnam, Park Hang Seo.
Seperti diketahui, Shin Tae Yong akan bertemu dengan Park Hang Seo di fase grup A SEA Games 2021 yang akan berlangsung pada tanggal 6-22 Mei 2022 di Vietnam.
Timnas Indonesia U23 sama dengan Vietnam yang berada di grup A, bersama dengan Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Momen itu pun membuat Chosun bertanya kepada Shin Tae Yong, mengenai pertemuan antara dirinya dan Park Hang Seo di laga Timnas Indonesia U23 vs Vietnam U23.
Dengan lantang, Shin Tae Yong mengatakan bahwa dirinya akan mengalahkan Vietnam U23 arahan Park Hang Seo.
"Tentu saja Timnas Indonesia U23 punya tujuan untuk menang melawan Vietnam U23. Apakah ada tujuan lain yang lebih dibutuhkan selain kemenangan?" jawab Shin Tae Yong.
"Saya akan mencoba untuk memberikan kekuatan kepada para pemain. Saya sendiri harus bekerja keras. Lakukan yang terbaik," tambahnya.
Sejatinya, SEA Games 2021 secara ofisial akan dimulai pada tanggal 12 Mei 2022. Tapi, khusus sepak bola akan dimulai lebih dulu pada tanggal 6 Mei 2022.
Menariknya, laga perdana Timnas Indonesia U23 di grup A SEA Games 2021 nantinya akan langsung melawan Vietnam U23.
Keduanya akan bertemu pada Jumat, 6 Mei 2022 pukul 19:00 WIB di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Vietnam.(*)
Posting Komentar